Kita mungkin sering mendengar seni lukis, meskipun mungkin kita jarang mengetahui bermacam-macam aliran yang ada dalam seni lukis.
Sama seperti musik, seni lukis juga memiliki berbagai alirannya dan tentu masing-masing aliran memiliki para penggemarnya tersendiri. Seni lukis sendiri mungkin memang lebih sulit ditemui ketimbang musik yang ada dimana-mana, meskipun begitu pecinta seni lukis cukup banyak dan ini juga bersifat universal seperti halnya musik.
Beberapa aliran seni lukis seperti Surrealisme, Kubisme, Romantisme dan beberapa jenis lainnya. Apa saja perbedaan dari berbagai aliran seni lukis yang ada?
Aliran Surrealisme
Aliran ini merupakan bentu dari representasi dari mimpi yang abstrak. Pelukis yang menerapkan aliran ini mengabaikan bentu secara keseluruhan. Dengan bentuk yang ‘aneh’, tidak sedikit orang yang sangat menikmati aliran Surrealisme.
Aliran Kubisme
Kubisme merupakan aliran yang menerapkan abstrak dari objek ke dalam bentuk-bentuk geomatri. Sensasi dari aliran ini memberi kepuasan tersendiri karena terlihat imajinasi dalam bayangan geomatri. Salah satu peluksi terkenal dengan aliran ini adalah Pablo Picasso.
Aliran Romatisme
Dari 2 aliran diatas, bisa dikatan aliran Romantisme ini merupakan yang paling dekat dengan keseharian masyarakat. Alran Romantisme berusaha mengangkat berbagia objek untuk memberikan kenangan dan keindahan dari hasil karya objek yang dihasilkan.
Aliran Ekspressionisme
Aliran ini menerapkan distorsi terhadap realisme dengan efek emosional yang ada. Ekspressionisme sendiri sebenarnya merupakan aliran yang bukan hanya terdapa dalam lukisan – ini juga seperti karya lain semisal sastra hingga musik.
Pelukis Matthias Grünewald dan El Greco merupakan 2 orang pelukis yang dikenal dengan berbagai karya lusis Ekspressionisme-nya.
Aliran Realisme
Jenis aliran Realisme mungkin merupakan yang paling dekat dengan masyarakat pada umumnya. Realisme meurpakan aliran yang merepresentasikan jenis lukisan dari kehidupan sekitar. Objek yang dihasilkan seperti gambar buah lengkap dengan berbagai hal lain yang ada pada tempatnya.
Masih terdapat beberapa jenis aliran seni lukis lainnya. Tentu tidak bisa dikatakan aliran satu dengan yang lain lebih unggul dibanding dengan lainnya. Setiap orang memiliki sudut pandang berbeda, dan ini juga menentukan dari jenis aliran mana yang ia sukai. Aliran apa pun itu, seni lukis tetaplah sebuah seni yang harus dilestarikan dan diapresiasi.